Mana yang Lebih Baik Microgaming vs NetEnt?

Sedang bingung ingin memilih Microgaming vs NetEnt? Kedua provider ini punya kelebihan dan kekurangan masing-masing, simak review-nya di sini.

Dalam industri igaming ada banyak sekali provider yang merilis game slot saat ini. Dari banyaknya provider atau pengembang yang ada, Microgaming dan NetEnt adalah yang paling populer dan sering dibandingkan. Hal tersebut terasa wajar karena keduanya memang unggul dalam sisi masing-masing.

Banyaknya pemain slot yang ada saat ini membuat mereka ingin main di game terbaik salah satunya dengan membandingkan kedua provider tersebut. Di sini kami akan mengulas tentang NetEnt dan Microgaming, mulai dari grafis, fitur, RTP, tingkat keamanan, dan lainnya.

Sejarah Microgaming dan NetEnt

Microgaming pertama kali berdiri pada tahun 1994, pengembang game terkemuka ini menjadi yang pertama menciptakan slot online. Berpengalaman selama puluhan tahun membuat namanya sangat terkenal dan banyak orang yang ingin memainkan game berkualitas buatan mereka.

Karena provider ini jadi pelopor slot online pertama kali, mereka mempunyai game ikonik seperti Mega Moolah dan Thunderstruck II. Kedua game tersebut terkenal akan jackpot progresifnya yang sangat menguntungkan pemain dan tersedia di banyak kasino online dunia.

Sedangkan NetEnt juga tak kalah legend, setelah dua tahu kemunculan Microgaming, NetEnt berdiri yaitu di tahun 1996. Langkah signifikan telah diambil oleh provider ini, game buatannya pun terkenal unggul di sisi desain dan grafisnya.

Beberapa koleksi game yang paling menarik dari NetEnt yaitu Gonzo’s Quest, Starburst, dan Dead or Alive. Masing-masing dari game tersebut sudah lama terkenal akan fitur unik serta gameplay-nya yang begitu menarik perhatian banyak bettor.

Microgaming vs NetEnt Lebih Baik Mana?

Kini kita akan bandingkan kedua provider slot tersebut dan lebih unggul yang mana. Beberapa hal kami bandingkan mulai dari visual hingga tingkat keamanan antara Microgaming vs NetEnt.

Visual dan Grafis

Microgaming selalu berusaha untuk meningkatkan kualitas dari visual dan grafis game buatannya. Slot pertama yang diciptakan oleh provider ini memang terlihat sederhana dalam hal grafis. Beberapa game yang visualnya diperhitungkan seperti Lara Croft: Temples and Tombs dan Game of Thrones.

Berbeda dengan NetEnt yang selalu mengedepankan visual serta grafis di setiap game buatannya. Dari banyaknya slot yang ada, game terbaik buatan mereka seperti Blood Suckers dan Starburst. Kedua game ini sangat memukau dalam hal grafis karena begitu smooth dan dipadukan warna cerah.

NetEnt selalu berkomitmen untuk mengedepankan visual di permainan buatannya sehingga memastikan para pemain lebih nyaman akan game yang mereka rilis.

Desain dari game dari kedua provider ini juga terbilang unik dan inovatif. Di mana slot buatan Microgaming sering mengadopsi alur cerita yang rumit serta karakternya pun begitu detail sehingga membuat naratif di dalam game buatan mereka. Contohnya The Dark Knight Rises dan Terminator 2.

Mekanisme game buatan NetEnt unik dan interaktif, contohnya Twin Spin yang menggabungkan elemen slot klasik dengan desain modern. Ada juga slot Jumanji yang memiliki mekanisme board game ke format slot. Filosofi dari setiap slot buatannya terbilang inovatif dan selalu dikembangkan lagi.

Fitur Game Slot

Fitur Microgaming vs NetEnt jadi perbandingan yang wajib diketahui oleh para pemain slot. Di mana keduanya begitu mengandalkan tema, bonus, dan struktur pembayaran.

Variety Game

Provider slot Microgaming mencakup beragam tema seperti petualangan, mengadopsi film terkenal, mitologi, olahraga, dan lain sebagainya. Cakupan slot Microgaming pun terbilang sangat luas, bahkan hingga saat ini koleksi game buatannya sudah mencapai lebih dari 800 judul. Untuk variasi game, Microgaming lebih unggul dari NetEnt.

Walaupun koleksi game yang dimiliki oleh NetEnt tidak sebanyak Microgaming, dan terhitung hingga saat ini hanya ada 200 judul permainan, namun semua game yang dirancang oleh provider tersebut begitu keren. Berbagai fitur menarik telah disematkan ke dalamnya, apalagi kualitas grafisnya patut diacungi jempol.

Fitur Bonus

Microgaming sejak lama dikenal dengan fitur bonus beragam dan pastinya sangat berguna pada saat bettor memainkan slot. Game dengan judul Jurassic Park dan Immortal Romance menawarkan banyak bonus, free spin, serta pengganda yang akan menguntungkan para pemain jika dimanfaatkan sebaik mungkin.

Di sisi lain NetEnt terkenal dengan bonus inovatif dan bisa ditemukan pada slot Gonzo’s Quest yang mempunyai fitur reel bertingkat. Di Finn and the Swirly Spin dikenal dengan mekanisme reel spiral yang unik. Fitur unik di provider ini jadi pembeda antara NetEnt dengan developer game yang lain.

RTP Microgaming vs NetEnt

Selanjutnya dari segi RTP antara Microgaming vs NetEnt, seperti yang diketahui, RTP ini adalah hal penting dalam slot dan tidak boleh dilupakan. RTP adalah singkatan dari return to player yang merupakan persentase pengembalian uang ke pemain di waktu tertentu.

Umumnya Microgaming memiliki RTP game mulai dari 92% hingga 97%. Biasanya game dengan popularitas tinggi mempunyai RTP di atas rata-rata (95%) seperti Thunderstruck II dengan 96,65%.

Sedangkan NetEnt terlihat lebih unggul dalam hal persentase pengembalian ini. Bahkan ada banyak game dengan RTP lebih dari 96%, seperti Blood Suckers yang punya RTP 98% dan Jack Hammer 97%.

Bagi para pemain slot yang mencari game dengan RTP tinggi, di antara kedua provider ini memang NetEnt lebih unggul. RTP jadi faktor penting jika anda menginginkan peluang kemenangan lebih besar.

Jackpot Progresif

Kedua provider memiliki jackpot progresif pada beberapa game slot buatan mereka. Microgaming dikenal dengan pemberian jackpot fantastis hingga jutaan dolar. Sedangkan NetEnt hadiahnya juga tak kalah menarik. Keduanya memberikan peluang kemenangan besar untuk para pemain.

Pengalaman Pengguna

Microgaming vs NetEnt memastikan game slot yang mereka sediakan bisa diakses oleh banyak negara dan para penggemar slot. Provider memberikan opsi menarik yaitu game instan untuk para pemain bisa menikmati game secara langsung lewat situs tanpa perlu mengunduhnya terlebih dahulu.

Apakah semua game telah tersedia di perangkat seluler? Hal tersebut sangat diperhatikan oleh Microgaming vs NetEnt, di mana keduanya telah menyediakan beberapa game yang bisa diakses lewat perangkat seluler sehingga memudahkan para bettor ketika ingin memainkannya.

Dukungan Pelanggan

Dukungan pelanggan adalah hal penting yang sama sekali tidak boleh dilewatkan. Dengan adanya dukungan pelanggan maka pemain bisa lebih nyaman dan aman saat mengoperasikan game. Kendala atau pertanyaan yang diajukan oleh pemain juga bisa di-respon dengan cepat.

Baik Microgaming vs NetEnt memang keduanya berusaha untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada pemain. Maka dari itu para pemain yang membutuhkan bantuan atau ingin bertanya bisa langsung menghubungi customer service yang bertugas kapan saja 24/7.

Regulasi dan Keamanan

Microgaming vs NetEnt berkomitmen untuk melindungi data dan privasi para pemain dengan menerapkan syarat dan aturan yang ketat. Microgaming telah mendapatkan lisensi dari otoritas judi ternama seperti Komisi Perjudian Inggris dan Otoritas Perjudian Malta.

Begitu juga dengan NetEnt yang sudah mendapatkan lisensi dari berbagai badan terkait seperti Otoritas Perjudian Malta, Komisi Perjudian Inggris, dan Komisi Perjudian Gibraltar.

Kesimpulan

Dari penjelasan di atas kita dapat menyimpulkan bahwa Microgaming vs NetEnt masing-masing punya kelebihan dan kekurangan. Dan keduanya sama-sama memiliki sistem permainan yang adil, regulasi serta keamanan yang ketat. Selalu berusaha memberikan yang terbaik kepada para pemain yang sudah percaya kepada mereka.

Kalau anda ingin game slot dengan koleksi lebih dari 800 judul dan jackpot progresif fantastis, kami sarankan mencoba Microgaming. Sedangkan bettor yang mengutamakan visual dan grafis serta fitur unik maka NetEnt bisa dijadikan pilihan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *